Begini Cara Cek Ongkir ID Express

Beberapa cara untuk mengecek ongkir ID Express
Beberapa cara untuk mengecek ongkir ID Express (Gambar: idexpress.com)
Bagikan ke teman-teman Anda

ID Express merupakan salah satu layanan jasa pengiriman terbaik di Indonesia saat ini. Meskipun terbilang masih baru perusahaan ini sudah berhasil menjadi salah satu brand pengiriman terbaik di Indonesia. 

Ada banyak layanan yang bisa kamu dapatkan. Salah satunya adalah cara cek ongkir yang sangat mudah. Bagi kamu yang ingin melakukan pengecekan biaya ongkir di perusahaan satu ini, tenang saja karena caranya sama sekali tidak sulit. 

Pengecekan bisa dilakukan di situs resmi sehingga data yang ditampilkan jauh lebih akurat dan bisa dipertanggungjawabkan. Namun ada juga layanan pihak ketiga yang bisa dipilih.

Cara pengecekan melalui situs ini juga sangat praktis dan cepat. Situs yang disediakan oleh pengelola memiliki user interface begitu sederhana. Kami jamin kamu yang baru pertama kali sekalipun tidak akan kesulitan untuk melakukan pengecekan ongkir di dalamnya. 

Cara Cek Ongkir ID Express ke Seluruh Indonesia

Seperti jasa pengiriman pada umumnya, tidak ada tarif mutlak yang disediakan oleh perusahaan. Hal ini dikarenakan biaya pengiriman memang dipengaruhi oleh beberapa faktor. Di antaranya adalah jarak, berat, dan dimensi dari barang yang dikirim itu sendiri.

Karenanya, pengecekan melalui situs resmi dengan filter-filter khusus sangat penting untuk dilakukan. Sebelum kamu mengunjungi konter terdekat, sebaiknya lakukan pengecekan ongkir terlebih dahulu dengan langkah-langkah di bawah ini.

1. Cek Ongkir ID Express di Situs Resmi

Situs resmi idexpress
Situs resmi idexpress
  1. Masuk ke halaman resmi perusahaan di https://idexpress.com.
  2. Kalau sudah masuk ke halaman utama, kamu bisa mengklik menu Shipping Fee.
  3. Akan muncul form pengecekan ongkir.
  4. Pada kolom pertama, kamu bisa memasukkan kota asal.
  5. Sedangkan pada kolom setelahnya, kamu bisa mengisi kota tujuan.
  6. Setelah ini, kamu bisa menentukan jenis perhitungan ongkir paket
  7. Pilih satuan berat (Weight) atau volume (Volumetric).
  8. Jika kamu memilih satuan berat, masukkan estimasi bobot paket yang hendak dikirim.
  9. Tapi jika kamu memilih satuan volumetrik, masukkan dimensi paket tersebut pada kolom yang tersedia.
  10. Kalau sudah lengkap, kamu hanya tinggal mengklik tombol “Calculate Fee” yang ada di bawahnya.
  11. Masukkan kode verifikasi yang muncul, lalu klik tombol “Verify”.
  12. Tunggu sesaat hingga situs selesai memproses permintaan.
  13. Setelah ini, estimasi tarif pengiriman akan langsung muncul. Pasti akan ditampilkan beberapa paket layanan yang bisa dipilih.
  14. Kamu hanya perlu mengklik paket layanan yang paling sesuai dengan kebutuhan. 

2. Cek Ongkir ID Express di PAKETMU

Masuk ke halaman resmi dari PAKETMIU
Masuk ke halaman resmi dari PAKETMIU
  • Kunjungi halaman resmi paketmu https://paketmu.com/ongkir-id-express/.
  • Setelah masuk, scroll sedikit ke bagian bawah, kamu akan melihat form pengecekan.
  • Isi kota asal pada kolom pertama.
  • Lalu masukkan kota dan kecamatan tujuan pada kolom selanjutnya.
  • Ubah bobot sesuai barang yang hendak dikirimkan.
  • Klik tombol cek ongkir.
  • Setelahnya, situs akan menampilkan estimasi biaya pengiriman dengan detail untuk kamu. 

3. Cek Ongkir ID Express di PAKET.ID

Halaman resmi PAKET.ID
Halaman resmi PAKET.ID
  • Kunjungu halaman resmi paket.id https://paket.id/tariff.
  • Akan muncul formulir pada halaman tersebut.
  • Masukkan Daerah Asal dan Tujuan.
  • Jangan lupa untuk mengisi bobot atau dimensi paket (pilih salah satu).
  • Klik tombol Search.
  • Setelah ini situs akan secara otomatis menampilkan estimasi biaya pengiriman.

4. Cek Ongkir ID Express di CEKONGKIR.ORG

Bisa menggunakan CEKONGKIR.ORG juga ya untuk mengecel ongkir ID EXPRESS
Bisa menggunakan CEKONGKIR.ORG juga ya untuk mengecel ongkir ID EXPRESS
  • Buka browser dan langsung saja masuk ke alamat https://cekongkir.org/ide.
  • Kamu akan menemukan form pengecekan ongkir di dalamnya.
  • Isi kota asal dan kota tujuan.
  • Masukkan estimasi bobot paket yang hendak dikirim.
  • Klik cek ongkir.
  • Biaya pengiriman akan muncul setelahnya.

5. Cek Ongkir ID Express di ONGKIRCEK

Cek ongkir di OngkirCek juga bisa loh
Cek ongkir di OngkirCek juga bisa loh
  • Kunjungi alamat situsnya di https://ongkircek.com/idexpress.
  • Masukkan kota asal pada kolom pertama.
  • Ikuti dengan kota tujuan pengiriman di kolom selanjutnya.
  • Masukkan estimasi berat paket kamu.
  • Klik tombol “Cek Ongkir” untuk melihat estimasi biaya pengiriman.

Selain untuk cek ongkir idexpress, cara diatas juga dapat kamu gunakan untukmengecek ongkir dari jasa pengiriman yang lain, diantaranya kamu bisa cek ongkir AnterAja, ongkir Lion Parcel, maupun ongkir JNE dengan mudah.

Layanan Apa Saja yang Tersedia di ID Express?

Beberapa layanan yang disediakan oleh ID Express
Beberapa layanan yang disediakan oleh ID Express (Gambar: m.jpnn.com)

Perusahaan jasa pengiriman satu ini berada di bawah naungan PT. ID Express Logistik Indonesia. Layanan dari perusahaan tersebut sudah hadir sejak tahun 2019 lalu. Tidak hanya jasa pengiriman barang saja ada juga layanan logistik dan kurir yang bisa kamu dapatkan di dalamnya.

Demi memenuhi kebutuhan para pelanggannya, saat ini perusahaan sudah menyediakan beberapa layanan utama yang bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing. Di antara layanan tersebut adalah:

Standard Shipping (STD Express)

Pertama yang bisa kamu pilih adalah Standard Shipping. Ini merupakan layanan pengiriman reguler ke seluruh wilayah Indonesia. Tentu saja tarif yang dibebankan pada setiap pengiriman adalah tarif normal. Estimasi waktu sampai memang membutuhkan waktu beberapa hari. 

ID lite Shipping

ID Line shipping adalah layanan pengiriman dikhususkan bagi kamu yang sering mengirimkan barang berukuran kecil. Untuk bobot minimum dari paket ini adalah 0,5 kg. Tarif yang dibebankan juga jauh lebih murah yakni setengah harga saja.

Same Day Shipping

Same Day Shipping adalah layanan jasa pengiriman ID Express yang memungkinkan barang dikirim dan diterima dalam waktu kurang dari 24 jam. Namun, layanan tersebut dibatasi oleh jarak dan membutuhkan biaya jasa yang lebih besar.

ID Truck Shipping

Jenis layanan lainnya adalah ID Truck Shipping. Layanan pengiriman satu ini dikhususkan bagi kamu yang hendak mengirimkan barang berukuran besar dan berat. Tapi tenang saja karena biaya pengiriman ID Express satu ini cukup terjangkau. 

Selain memberikan jaminan harga pengiriman yang terjangkau, ID Express juga memastikan kalau barang yang kamu kirim akan sangat terjaga kualitasnya. Di sisi lain, cara cek ongkir yang sangat mudah juga memudahkan kamu dalam mempersiapkan pengiriman itu sendiri. 

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kami tidak berafiliasi dengan Gojek, Grab, OVO, Tokopedia, Shopee dan layanan lainnya yang dibahas di website kami.