Untuk dapat melakukan upgrade pada akun GoPay yang kamu miliki, kamu tentunya harus memiliki akun Gojek sebagai penunjang.
Selain itu harus memiliki kartu identitas diri sebagai bukti bahwa kamu merupakan warga negara Indonesia yang sudah cukup umur.
Untuk warga negara asing diperbolehkan menggunakan passport yang dimiliki dan masih aktif berlaku.
Dengan melakukan upgrade akun GoPay, kamu akan mendapatkan segudang keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan oleh Gojek.
Yuk, kita simak cara melakukan upgrade akun kamu menjadi GoPay Plus.
Langkah Upgrade Akun ke GoPay Plus
1. Langkah pertama, buka aplikasi Gojek kemudian pada bagian atas pilih menu “Lainnya”.
2. Kamu akan dibawa ke halaman berikutnya, pada halaman ini silahkan klik slide “Upgrade ke GoPay Plus”.
3. Setelah itu kamu akan ditampilkan halaman yang berisi keuntungan dan kemudahan yang akan kamu dapatkan setelah akun GoPay diupgrade menjadi GoPay Plus. Setelah selesai membaca halaman tersebut, klik tombol “Upgrade sekarang”.
4. Ikuti saja langkah yang sudah ditetapkan sesuai dengan urutan, kamu akan diminta untuk menyiapkan kartu identitas kamu berupa KTP atau paspor dan melakukan selfie dengan kartu tersebut.
5. Pada langkah berikutnya kamu diwajibkan untuk mengambil foto dari KTP (e-KTP) atau paspor serta melakukan foto selfie dengan kartu identitas tersebut.
Kemudian silahkan ditunggu hingga kamu mendapatkan pesan konfirmasi bahwa akun GoPay kamu sudah upgrade menjadi akun Gopay Plus.
Hal yang perlu diingat adalah satu kartu identitas hanya bisa digunakan untuk satu akun saja.
Kelebihan Akun GoPay Plus
Setelah kamu melakukan upgrade, kamu bisa mendapatkan berbagai fitur menarik yang tidak bisa kamu dapatkan ketika menggunakan akun GoPay biasa.
Misalnya dengan penambahan promo ekslusif yang membuat proses transaksi menjadi lebih ekonomis.
Ada banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan jika melakukan upgrade ke GoPay Plus, salah satunya adalah kamu akan mendapatkan proteksi tambahan terkait saldo dan akun yang kamu miliki.
Limit saldo yang kamu dapatkan juga akan menjadi jauh lebih besar dibandingkan dengan akun GoPay biasa, yakni menjadi sebesar Rp 10.000.000.
Tidak hanya itu, pengguna bisa melakukan transfer antar akun GoPay Plus hanya dengan menggunakan nomor telepon.
Kamu juga bisa melakukan transfer ke rekening bank, tentunya dengan biaya admin yang telah ditetapkan oleh pihak pengembang.
Terakhir kamu bisa menggunakan layanan PayLater yang dapat kamu manfaatkan untuk mencicil barang yang hendak kamu beli.
Pertanyaan Seputar Upgrade GoPay
Apakah akan dikenakan biaya saat upgrade ke GoPay Plus?
Tidak, hingga saat tulisan ini dibuat tidak ada biaya sama sekali.
Apakah boleh membuat beberapa akun GoPay Plus dengan 1 KTP?
Tidak diperbolehkan, satu buah kartu identitas hanya boleh digunakan untuk satu akun GoPay saja.
Apakah boleh upgrade menggunakan fotokopi KTP atau paspor?
Tidak boleh, kamu wajib menggunakan kartu identitas asli dan bukan merupakan fotokopi atau hasil scan.
Berapa lama proses upgrade GoPay?
Jika data yang kamu masukkan valid dan sudah benar, biasanya proses upgrade akan memakan waktu 1×24 jam saja.
Setelah upgrade jadi bisa transfer saldo GoPay ke bank?
Betul sekali, setelah upgrade kamu bisa melakukan transfer atau pemindahan saldo GoPay kamu ke rekening bank lokal yang ada di Indonesia dengan cepat dan sangat mudah sekali.
Setelah upgrade limit saldo jadi berapa?
Limit untuk akun GoPay Plus adalah Rp 10.000.000
Aman ga sih simpan uang di saldo GoPay?
Aman kok, Gojek memberikan jaminan proteksi terhadap saldo kamu. Jika terjadi kehilangan saldo di GoPay akibat aktivitas tidak wajar di luar kendali kamu, maka Gojek akan menjamin saldo tersebut akan diganti.
Apakah boleh mencetak logo GoPay untuk dipasang di resto saya yang menerima pembayaran via GoPay?
Boleh saja, logo GoPay boleh kamu print sendiri dan pajang di resto kamu selama penggunaannya tidak melanggar aturan dai pihak Gojek dan GoPay.