Cara Mengecek Resi Baraka Express (Baraka Sarana Tama Ekspedisi)

Cek resi dengan mudah Baraka Express
Cek resi dengan mudah Baraka Express
Bagikan ke teman-teman Anda

Seiring dengan meningkatnya minat masyarakat terhadap belanja online, jasa pengiriman barang juga makin diminati masyarakat. Salah satu jasa pengiriman terbaik yang cukup populer di Indonesia yaitu Baraka Express atau dikenal juga sebagai Baraka Sarana Tama Ekspedisi.

Jasa pengiriman di bawah naungan PT. Baraka Sarana Tama ini menawarkan layanan pengiriman barang jalur darat. Kehadiran jasa pengiriman barang satu ini sangat membantu masyarakat dalam proses pengiriman dan distribusi barang baik area dalam kota maupun luar kota. 

Untuk mengetahui posisi atau lokasi barang yang dikirimkan, pengguna jasa ekspedisi ini bisa mengecek nomor resi via website. Untuk mengetahui jasa pengiriman Baraka dan cara cek resinya, berikut ulasan selengkapnya. 

Apa Itu Baraka Express (Baraka Sarana Tama Ekspedisi)?

Kenalan dulu yuk dengan Baraka Express
Kenalan dulu yuk dengan Baraka Express (Gambar: barakaexpress.co.id)

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Baraka Express merupakan jasa pengiriman barang atau ekspedisi yang berada di bawah naungan PT. Baraka Sarana Tama Ekspedisi. Jasa ekspedisi satu ini menyediakan layanan pengiriman dan pengangkutan barang melalui jalur darat. 

Jenis layanan yang ditawarkan Baraka yaitu Less Than Truckload (LTL). Jenis layanan satu ini menggabungkan sejumlah barang yang dikirimkan oleh konsumen dalam satu proses pengiriman sehingga semua pesanan akan dikirimkan dalam satu kali perjalanan. 

Biaya ongkos kirim yang dibanderol juga akan disesuaikan dengan jarak dan rute yang ditempuh. Jangkauan pengiriman barang Baraka juga sudah mencakup seluruh pelosok Indonesia sehingga pengguna jasa bisa melakukan distribusi dan pengiriman barang ke dalam kota maupun luar kota. 

Hingga saat ini, PT. Baraka Sarana Tama sebagai jasa pengiriman terpercaya sudah bekerja sama dengan beberapa perusahaan populer di Indonesia. 

Beberapa perusahaan yang bekerja sama dengan Baraka Sarana Tama antara lain PT. Khong Guan, PT. Softex Indonesia, PT. Indobiskuit Makmur Mandiri, PT. Pasific Food Indonesia, PT. Bridgestone, PT. Sumi Rubber Indonesia, Grup Astra, dan Jamu Sido Muncul. 

Area Jasa Pengiriman Baraka Express

Baraka Sarana Tama memberikan kemudahan bagi pelanggannya untuk melakukan tracking atau pelacakan melalui nomor resi Baraka Express. Dengan melakukan pengecekan nomor resi, pengguna jasa ini bisa melihat riwayat perjalanan barang yang sedang dikirim.

Sebagai salah satu jasa pengiriman dengan jangkauan yang luas, Baraka sudah bisa melakukan pengiriman barang baik dalam kota maupun luar kota, bahkan luar pulau. Area pengiriman Baraka meliputi Jabodetabek, Sumatra, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Kalimantan, dan NTB. 

Cara Mengecek Resi Baraka Express (Baraka Sarana Tama Ekspedisi)

Setelah mengetahui secara garis besar mengenai jasa pengiriman Baraka Express, pengguna jasa ini bisa melakukan pengecekan nomor resi Baraka Express melalui website. Nah, berikut ini langkah-langkah cek resi Baraka via website. 

1. Kunjungi Website Resmi Baraka Express

Website resmi Baraka Express
Website resmi Baraka Express (Gambar: barakaexpress.co.id)

Untuk melakukan tracking barang, langkah pertama adalah mengunjungi website resmi Baraka Sarana Tama Ekspedisi. Pengguna jasa Baraka bisa mengunjungi website www.barakaexpress.co.id melalui browser yang terpasang pada perangkat. 

2. Pilih Opsi Tracking Barang

Setelah berhasil masuk ke dalam website, scroll website hingga menemukan opsi menu Tracking. Selanjutnya, tinggal klik opsi menu tersebut dan pengguna jasa akan disajikan dengan tampilan beberapa kolom yang harus diisi terlebih dahulu, salah satunya nomor resi barang.

3. Cek Nomor Resi

Langkah selanjutnya yaitu memasukkan nomor resi pengiriman barang. Usahakan untuk memeriksa kembali apakah nomor resi yang dituliskan pada kolom sudah sesuai atau belum. Setelah mengonfirmasi bahwa nomor resi sudah benar, maka bisa klik opsi Cek Resi. 

4. Detail Pengiriman Barang

Setelah klik opsi Cek Resi, maka akan ditampilkan detail resi pengiriman barang. Pada laman ini, customer bisa memperoleh informasi secara detail meliputi status pengiriman, lokasi terkini barang, dan estimasi waktu yang diperlukan. 

Cara Cek Ongkir Baraka Express

Cara cek ongkir Baraka cargo maupun Express memang tidak ada bedanya. Dengan melakukan cek ongkir, customer bisa mengetahui besaran biaya yang dibutuhkan untuk proses pengiriman barang. Cek ongkir ini juga bisa dilakukan pada halaman yang sama. 

Dengan begitu, customer bisa mengetahui perhitungan biaya ongkir berdasarkan volume barang dan jarak pengiriman antara lokasi asal dengan lokasi tujuan secara lebih akurat. Untuk cek ongkos pengiriman barang Baraka, berikut langkah-langkahnya. 

  1. Buka browser atau peramban yang terpasang pada perangkat ponsel, kemudian kunjungi laman web Baraka Express di www.barakaexpress.co.id.
  2. Gulir layar ke bagian bawah untuk menemukan opsi menu Cek Tarif. 
  3. Masukkan nama kota asal dan nama kota tujuan. 
  4. Tuliskan berat barang yang akan dikirimkan. Untuk menu perhitungan total volume bersifat opsional sehingga tidak wajib diisi. 
  5. Selanjutnya, klik opsi Cek Harga dan tunggu beberapa saat hingga ditampilkan besaran tarif pengiriman beserta estimasi waktu sampai. 

Kontak Baraka Express

Bagi customer yang mengalami kendala ketika cek resi Baraka Express, maka customer bisa segera menghubungi kontak call center. Sistem pengiriman Baraka juga masih menerapkan transit lokal di setiap daerah sehingga mengandalkan rute logistik. 

Hal ini tentunya membuat pengiriman menjadi sedikit lebih lama dari jasa pengiriman lainnya karena dilakukan titik per titik. Selain itu, paket yang diangkut juga akan dicampur dengan paket barang orang lain sehingga risiko kerusakan lebih tinggi akibat petugas yang kurang teliti menatanya. 

Karena Baraka Express masih menggunakan metode konvensional (tradisional), maka tidak mengherankan jika terjadi delay atau keterlambatan proses pengiriman barang. Apabila terjadi kendala pengiriman, customer bisa menghubungi kontak Baraka Sarana Tama Ekspedisi berikut ini.

—————–

Ulasan di atas dapat menjadi tambahan referensi untuk mengetahui jasa pengiriman Baraka Express beserta cara cek resi dan ongkirnya. Biaya kirim jasa pengiriman satu ini juga relatif terjangkau tergantung berat paket dan jarak pengirimannya. 

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kami tidak berafiliasi dengan Gojek, Grab, OVO, Tokopedia, Shopee dan layanan lainnya yang dibahas di website kami.