Pembayaran non tunai atau cashless diakui cukup efektif dalam suatu transaksi. Memakai non tunai sebagai pembayaran mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan tunai secara langsung.
Kelebihan tersebut ialah aman melakukan pembayaran dengan nominal besar, tidak ribet, dan efisien sehingga disela-sela kesibukan pun kamu masih tetap bisa membayar suatu tagihan.
Aplikasi penyedia pembayaran saldo digital adalah OVO jika kamu adalah nasabah BCA maka bisa top up OVO dari BCA. Seperti yang sudah disinggung tadi, OVO merupakan alat pembayaran berbasis virtual yang didirikan oleh Lippo Digital. Jenisnya terdiri dari 2 macam yaitu OVO cash dan Ovo point.
Supaya bisa melakukan pembayaran, tentunya kamu harus mengisi saldo terlebih dahulu. Minimal transaksi yang dapat dibayarkan yaitu sebesar 20 ribu. Tidak perlu membayar biaya administrasi karena BCA membebaskan biaya admin untuk top up OVO.
Jadi, selain praktis Kamu juga akan merasakan keuntungannya. Kamu dapat membayar kebutuhan sehari-hari menggunakan layanan OVO. Barang atau jasa yang dapat dibayar dengan OVO yaitu biaya parkir mall mitra, BPJS, token listrik, TV kabel, layanan pascabayar, pulsa, dan lain sejenisnya.
Daftar Bank yang banyak memiliki caranya tersendiri dalam proses top up OVO. Terlebih lagi untuk kamu yang baru pertama kali melakukan top up pastinya akan merasa kebingungan di awal. Oleh karena itu, simak tata cara top up OVO pakai BCA dalam 3 teknik berbeda.
Tata Cara Top Up OVO Pakai BCA
Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengisi saldo OVO menggunakan beberapa layanan yang disediakan oleh BCA.
Sebelum melanjutkan, proses top up ini menggunakan virtual account BCA. Format kode nomor virtual account BCA untuk akun OVO kamu adalah 39358[nomor-hp-yang-terdaftar-di-OVO]. Misalkan nomor handphone kamu yang terdaftar di OVO adalah 08170077650, maka nomor virtual account kamu adalah 3935808170077650.
Isi Saldo OVO Melalui Internet Banking BCA (KlikBCA)
Apabila ingin melakukan top up OVO melalui KlikBCA maka pastikan sebelumnya kamu telah terdaftar dan token keyBCA diaktifkan. Untuk penjelasan lebih lanjut perhatikan tiap langkahnya di bawah ini.
- Kunjungi situs KlikBCA https://ibank.klikbca.com.
- Lakukan login dengan memasukkan password dan username KlikBCA kamu.
- Dibagian tab menu pilihlah menu Transfer Dana.
- Selanjutnya pilih menu Transfer ke BCA Virtual Account.
- Masukkan nomor virtual account tujuan, yaitu nomor virtual account akun OVO kamu. Baca penjelasan kami di bagian atas artikel ini jika kamu tidak tahu berapa nomor virtual account OVO kamu.
- Jika ingin menyimpan nomor virtual account tersebut, centang pada checkbox “Simpan ke Daftar Transfer”. Setelah itu klik tombol Lanjutkan.
- Input jumlah saldo yang diinginkan untuk top up OVO dari BCA.
- Aktifkan token KeyBCA dengan menggunakan PIN.
- Setelah itu tekan nomor 1 dan muncul pemberitahuan kode yang harus diisi ke dalam tab kolom respon KeyBCA APPLI 1 yang berada di halaman utama KlikBCA.
- Klik tombol kirim lalu secara otomatis jumlah saldo OVO akan bertambah.
Topup OVO Melalui ATM BCA
Top up OVO dari BCA juga bisa melalui ATM nya yang kurang lebih hampir mirip seperti Internet Banking. Perbedaannya, kamu tidak perlu repot-repot mengunjungi situs klikBCA. Berikut detail caranya yang lebih lengkap.
- Masukkan kartu debit kamu.
- Masukan PIN.
- Pilih menu Transfer.
- Transfernya menuju rekening BCA Virtual Account akun OVO yang akan di top up.
- Kombinasikan antara kode Virtual Account BCA yang dikhususkan untuk OVO dan nomor ponsel aktif yang didaftarkan ketika berlangganan OVO. Kode tersebut berawalan 39358 plus nomor handphone, contohnya 3935808170077650.
- Secara otomatis layar akan memunculkan identitas akun berupa nama pemilik, nomor virtual account, dan nama produk.
- Input jumlah uang yang ingin ditransfer ke akun OVO.
- Akan muncul permintaan konfirmasi untuk meyakinkan kamu apakah seluruh data yang diinput tadi sudah benar. Jika sudah maka klik pilihan Ya dan tunggu beberapa menit sampai struk keluar sendirinya dari mesin ATM.
- Cek pada OVO dan pastikan bahwa saldo OVO telah bertambah sesuai nominal yang ditransfer.
Topup Saldo OVO Melalui m-Banking BCA
Sama seperti KlikBCA, kamu harus mendaftar ke layanan m-Banking jika ingin top up OVO dengan cara ini. Apabila belum terdaftar datangilah kantor BCA yang ada di kota kamu untuk mengajukan pendaftaran.
- Pada aplikasi BCA Mobile pilih m-BCA.
- Masukan kode akses m-BCA.
- Pilih menu m-Transfer.
- Kemudian pilih menu BCA Virtual Account dan masukkan kode nomor virtual account 39358 yang digabungkan dengan nomor handphone yang sebelumnya digunakan registrasi OVO. Misalkan nomor handphone kamu yang terdaftar di OVO adalah 08170077650, maka nomor virtual account kamu adalah 3935808170077650.
- Tekan tombol kirim dan informasi terkait pemilik akun akan ditampilkan.
- Input jumlah saldo yang hendak di transfer lalu pilih tombol OK.
- Langkah terakhir dari cara top up OVO pakai BCA yaitu memasukkan pin m-BCA dan transaksi akan diproses hingga selesai. Jangan khawatir karena nanti muncul pemberitahuan bahwa saldo OVO kamu telah terisi.
Nah itulah cara top up OVO pakai BCA melalui internet banking, ATM BCA, dan m-Banking BCA. Kamu bisa memilih cara yang sekiranya paling mudah dan tidak menyita banyak waktu. Raih banyak manfaat dengan menggunakan layanan OVO sebagai proses transaksi dalam kehidupan sehari-hari.
Bagi kamu yang takut membawa atau tidak terbiasa dengan jumlah uang yang terlalu besar maka bisa beralih ke saldo digital OVO yang dijamin aman dan terjamin. Lakukan top up di kantor BCA terdekat rumah kamu.